Rabu, 20 Februari 2013

Seharusnya Gol Arsenal Tidak Terjadi

ligaupdate.blogspot.com - Bayern Munich mengalahkan Arsenal 3-1 di leg I babak perempatfinal pada dinihari tadi. Meskipun senang dengan kemenangan timnya, Toni Kroos menyesalkan terjadinya gol balasan Arsenal.

Setelah Bayern unggul dua gol masing-masing melalui Kroos dan Thomas Mueller, Lukas Podolski menciptakan gol balasan untuk membuat publik Emirates Stadium bersorak. Tapi gol Mario Mandzukic sukses membunuh harapan Arsenal dengan mencetak gol ketiga.

Dengan hasil ini, peluang Die Roten lolos ke perempatfinal sangat besar. Soalnya, pertandingan leg II akan digelar di Allianz Arena dan Bayern cuma butuh minimal hasil seri saja.

Namun demikian, Kroos menilai Bayern mendominasi pertandingan dan seharusnya tidak kebobolan. Gol balasan The Gunners yang dibuat Podolski terjadi akibat kesalahan Bayern dalam mengantisipasi sepak pojok.

"Kami telah menunjukkan perlawanan bagus saat berhadapan dengan sebuah klub top Eropa dalam waktu yang lama," ucap pemain internasional Jerman itu di situs resmi klub.

"Ada fase sebelumnya dan setelah jeda saat Arsenal merepotkan kami dan Anda tidak bisa sepenuhnya mencegah itu. Mereka gagal menciptakan peluang yang benar-benar membahayakan tapi tetap saja rasanya menyakitkan kebobolan, dan seharusnya itu tidak terjadi," tambah Kroos.

Keberhasilan Arsenal menjebol gawang Manuel Neuer sekaligus menghentikan retentan clean sheet Bayern yang sudah berjalan enam pertandingan, kesemuanya di level domestik.
(dtc/rin) Sumber: detiksport 

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Newer Post Older Post ►